Kamis, 27 Mei 2010

Cara Mendaftar Alretpay

Selain proses kepemilikan rekening ini sangat mudah dan gratis, ada kemungkinan anda untuk mendapatkan passive income dengan memiliki rekening ini; yaitu dengan cara mengajak berbagai pihak untuk memiliki rekening / mata uang ini dan mempergunakan sebagai alat pembayaran di dunia internet.
Supaya Anda memiliki rekening ini ; harus memperhatikan 3 point utama dalam pendaftaran:



  1. Melengkapi / mengisi form pendaftaran



  2. Mem-validasi email menggunakan link yang di kirimkan melalu email Anda



  3. Masuk ke website Alertpay menggunakan alamat email dan password Anda yang telah di daftarkan sebelumnya. Kemudian tentukan type account dan bikin PIN transaksi yang berupa angka-angka saja antara 4-8 digit.
Sedikit panduan untuk mendaftar / membuka rekening Alertpay.
Pertama-tama silahkan masuk ke website klik disini : WWW.ALERTPAY.COM
Setelah muncul website-nya klik menu SIGNUP maka akan muncul form yang Anda harus isi:
Persiapan:
1. Data diri Anda sesuai dengan ktp atau tagihan credit card….
Berikut Langkah2nya:
1. Masuk ke WWW.ALERTPAY.COM, lalu klik di sign-up

2. Pilih negara Anda disini (Indonesia)

3. Pilih account yang Anda inginkan. Jika Anda baru menggunakan ini dan menggunakan ini hanya untuk menerima dan mengirim uang, pilih personal starter… lalu klik next.

4. Isilah data-data yang diminta dengan benar sesuai dengan kartu identitas yang akan Anda gunakan untuk verifikasi.

5. Setelah selesai, klik Next, lalu isilah data-data login Anda dengan benar termasuk alamat e-mail yang akan Anda gunakan untuk transaksi.

6. Jika sudah, klik Register
7. Anda akan diberi konfirmasi bahwa Account telah dibuat.
8. Langkah selanjutnya adalah buka e-mail Anda, lalu cek di inbox. Jika alamat e-mail yang tadi anda masukan benar, maka seharusnya sekarang ada e-mail dari Alertpay. Buka e-mail tersebut dan klik di link untuk verify email…
9. Anda akan dibawa kembali ke website Alertpay. Masukan password Anda dan klik Log In.
Langkah berikutnya adalah verifikasi alamat Anda, caranya:
Kirimkan hasil scan dari ID Anda, misalnya KTP, SIM atau PASPORT, dan kirimkan hasil scan dari Bukti Alamat, contoh… tagihan kartu kredit, tagihan telp, rekening koran, dll…
Alertpay akan mengirimkan email jika sudah selesai. Proses verifikasi dapat memakan waktu hingga 1 minggu. Sementara itu Account Anda masih dapat digunakan!
Semoga Bermanfaat!
Untuk cara menghasilkan uang dari alretpay akan saya bahas pada postingan yang lain.... :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar